APAKAH
Anda orang yang menjalani rutinitas dengan penuh energi dan sikap
positif? Atau sebaliknya, rasanya lemas sekali untuk melangkhankan kaki
sebelum makan siang? Jika Anda selalu merasa lemas, itu mungkin
disebabkan oleh gaya hidup Anda sendiri. Berikut adalah lima kebiasaan
buruk yang bisa membuat Anda lelah, seperti dikutip dariShine.com:
1. Kecanduan kopi atau soda
Kafein
yang terkandung dalam kopi atau minuman soda favorit memang bisa
memuaskan keinginan Anda. Namun, bila terlalu banyak akan meningkatkan
kelenjar adrenalin dan pada akhirnya menimbulkan rasa lelah dan gelisah.
Jika Anda minum kopi atau soda lebih dari empat cangkir per hari, kini
saatnya untuk mengurangi jumlahnya.
2. Postur tubuh buruk
Postur
tubuh yang buruk adalah penyebab utama dari banyak masalah kesehatan,
termasuk kelelahan tingkat tinggi. Dr Adrian Couzner menjelaskan bahwa
postur tubuh yang buruk berkontribusi menyebabkan rasa lelah karena
mengurangi mobilitas dalam sendi dan otot serta menguras energi Anda.
Bila terus-menerus bersikap bungkuk, tubuh harus bekerja lebih keras
hanya untuk melakukan gerakan sederhana. Berdirilah tegak dan atur
postur tubuh ketika duduk supaya bisa menikmati lebih banyak energi
sepanjang hari.
3. Bernapas tak teratur
Jangan
remehkan aktivitas bernapas. Sebab, pernapasan yang tak tidak teratur
akan membatasi jumlah oksigen yang mengalir dari otak dan tubuh. Ini
mungkin membuat Anda merasa lelah. Jika Anda bekerja di depan komputer
sepanjang hari, aturlah pernapasan Anda. Karena, tidak bergerak selama
beberapa jam pada suatu tempat emang akan membuat Anda kurang bernapas
dengan baik. Sering-seringlah beristirahat di sela-sela pekerjaan dengan
meregangkan tubuh dan berjalan-jalan supaya oksigen mengalir kembali.
4. Sering ngemil makanan olahan
Nadine
Saubers, penulis The Complete Idiot's Guide to Fighting Fatigue,
mengatakan bahwa makan makanan olahan adalah pemicu utama kelelahan.
Beberapa contoh makanan olahan yakni daging, nugget, sosis, mi instan,
makanan kaleng, cokelat, gorengan, sereal olahan, dan produk susu lemak
tinggi. Makanlah makanan yang lebih sehat dengan meluangkan waktu untuk
membuatnya. Ini akan mendorong tingkat energi Anda.
5. Menahan marah
Tak
hanya prima secara fisik, pastikan emosi Anda juga ukut terjaga sebab
kebiasaan emosional buruk dapat menyebabkan kelelahan. Menahan rasa
marah atau tidak melepaskan stres dengan cara yang sehat bisa
menyebabkan ketegangan dalam tubuh dan akhirnya menyurutkan energi yang
sangat dibutuhkan. Berikan diri Anda waktu untuk menangani
masalah-masalah emosional sehingga tidak mengganggu kehidupan
sehari-hari. Ini bisa dilakukan dengan berbicara dengan seseorang yang
Anda percaya, menulis surat kepada orang yang membuat Anda marah), atau
menghadapi masalah yang telah tersimpan di pikiran Anda akhir-akhir ini.
Temukan cara untuk melepaskan emosi tersebut.
0 komentar:
Posting Komentar