Ada banyak orang yang memiliki masalah dengan ketiaknya. Berbulu
lebat, keringat berlebih, atau mungkin ketiak yang menghitam. Bagi anda
yang senang dengan kegiatan outdoor, memiliki kulit ketiak yang mulus tentu akan menambah percaya diri anda, apalagi saat mengenakan atasan tanpa lengan.
Scrubbing
Scrub alami bagus juga untuk dicoba. Pilih yang berbahan
dasar buah ya. Tapi tetap hati-hati, karena kulit bagian ketiak biasanya
cukup sensitif. Jika menggunakan scrub alami dari buah, coba dulu produk tersebut di bawah telinga anda untuk melihat reaksinya di kulit anda.
Bersihkan Bulu
Bersihkan bulu ketiak anda dengan rapi dan benar. Maksudnya, tanpa
sisa atau lecet yang bisa mengakibatkan kulitnya menghitam. Jika ragu,
anda bisa mencoba membersihkan bulu ketiak di salon khusus, dengan
teknologi yang bisa dipilih. Ada laser, waxing, dan threading. Tinggal pilih saja.
Pilih Deodoran
Deodoran berguna untuk menghambat produksi keringat berlebih. Meski
demikian, penggunaan deodoran juga bisa mengakibatkan noda putih pada
baju dan bahkan gatal di ketiak. Reaksi alergi ini mungkin juga akibat pemakaian yang salah. Jadi, hanya pakai deodoran saat setelah habis mandi saja ya.
Penuhi Nutrisi Makanan
Untuk menjaga penampilan, tidak hanya perawatan dari luar saja yang
dibutuhkan, tapi juga perawatan dari dalam. Imbangi semua perawatan
yang telah anda lakukan sebelumnya dengan asupan nutrisi yang cukup.
Banyak minum air putih dan buah-buahan untuk mengeluarkan semua racun
dalam tubuh. Ini dimaksudkan untuk mengontrol keringat agar tidak bau
badan.
Lakukan Detoks
Detoks
sangatlah baik untuk membuang stress pemicu keringat berlebih.
Detoksifikasi juga berguna untuk membuang racun yang bercampur dengan
keringat dan manimbulkan bau badan. Bersih dan menenangkan.
Hmm..tertarik untuk perawatan? Selamat datang ketiak mulus…!!!
0 komentar:
Posting Komentar